Menyisipkan Multimedia dalam HTML

Multimedia

Tag HTML Format Tampilan Gambar

<img src="..." width="..." height="..."> ==> Ini adalah syntax untuk memasukkan gambar ke HTML dengan penjelasan atribut dibawah ini :


<img> ==> tag utama dalam memasukkan gambar.
src (source)==> berisi alamat/lokasi file gambar yang akan ditampilkan.
width ==> lebar gambar.
height ==> panjang gambar.
hspace ==> Menentukan jarak antara gambar gambar dengan teks scr horizontal.
vspace ==> Menentukan jarak antara gambar gambar dengan teks scr vertical.
#Jika tidak diberi widht dan height, gambar akan tampil dengan ukuran asli


Tag HTML Format Audio

Untuk memasukkan suara pada html bisa menggunakan tag <audio>. Format suara yang telah didukung hingga saat ini adalah MP3, Ogg dan WAP. File-file Audio yang didukung HTML5 adalah MP3,WAV, dan OGG. Tidak semua tipe file audio tersebut didukung oleh browser. Perhatikan syntax berikut :



<audio controls autoplay loop>
<source src="...mp3" type="audio/mp3">
</audio>

Berikut ini penjelasan dari atribut yang dipakai :
<audio autoplay"> ==> memulai audio secara otomatis pada web terbuka.
<audio controls> ==> menampilkan kontrol seperti volume, audio, dan juga tombol untuk memulai/pause.
<loop> ==> mengulang audio kembali setelah pemutaran awal selesai.



Tag HTML Format Video

Tag yang digunakan untuk menampilkan video adalah <video> ... </video>. Namun tidak semua format videonya dapat ditampilkan di web. Sementara ini, hanya beberapa format video yang bisa diproses, di antaranya adalah WebM ,OGG , MP4. Perhatikan syntax berikut :



<video controls width='360' height='240' autoplay>
<source src='videoku.mp4' type='video/mp4'>
</video>

Atribut Height dan Width dalam tag <video> digunakan untuk menentukan tinggi dan lebar penampilan video. Atribut Src menentukan file video.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar